apa itu HYIP (High Yield Investment Program)
Posted on | Wednesday, August 25, 2010 | No Comments
High Yield Investment Program, atau biasa disebut HYIP, adalah program investasi online yang memberikan tingkat bunga atau profit yang tinggi. Profit yang diberikan berkisar antara 2% - 250% (berbeda-beda antar program) perbulan (ada juga yang perhari), sehingga membuatnya menjadi program investasi online yang utama. Rata-rata program HYIP menerima investasi minimum $5 dan mengklaim dapat memberikan tingkat bunga yang tinggi.Bagaimana cara kerja program HYIP?
Transaksi HYIP semua di lakukan melalui internet (secara online). HYIP menggunakan banyak strategi untuk dapat menghasilkan suku bunga yang tinggi sesuai dengan yang di janjikan kepada investor. Mereka menaruh investasi kita di banyak tempat semacam investasi modal, perdagangan logam, minyak, atau forex (bursa saham). Jadi anggap saja program HYIP ini semacam broker online. Namun ada hal ironisnya, ada HYIP yang menanamkan investasi di program HYIP lainnya, hal ini perlu diwaspadai mungkin aja SCAM (tipuan). Program HYIP menggunakan portal rekening online liberty reserve dalam transaksinya karena dianggap paling nyaman dan aman. Selain itu fitur yang dimiliki liberty reserve memudahkan para penggunanya untuk menarik atau mengirimkan dana secara online. Faktor lainnya Liberty reserve di terima di seluruh dunia.
Apa yang di maksud dengan HYIP scam?
Cukup menggunakan logika sederhana, anda (investor) menanamkan uang mereka agar menghasilkan profit. Jika anda tidak pernah menginvestasikan uang anda, tentu uang anda tidak akan berkembang. itulah ide sederhana dari HYIP scam. Yang dilakukan oleh HYIP scam adalah merekatidak pernah menginvestasikan uang yang didapat dari investor. maka penting bagi anda untuk memcari bukti pembayaran/investasi yang di lakukan oleh HYIP yang bersangkutan.
Apa resiko investasi di HYIP?
Program investasi selalu memiliki resiko yang cukup tinggi, yaitu kehilangan uang anda, tidak terkecuali HYIP. kebanyakan HYIP berumur pendek dengan sebutan skema ponzi (ponzi scheme). penggunaan skema ponzi mengarah pada HYIP scam. Dengan skema ponzi, HYIP akan tampil dengan menarik, dan menawarkan pendapat yang muluk2 (tinggi...tinggiiiiii banget) untuk profit dalam waktu yang singkat. Anda bisa meyakini bahwa ini adalah HYIP scam. Investor tidak akan benar-benar mendapatkan profit seperti yang di janjikan karena dalam skema ponzi, uang yang di investasikan oleh investor HYIP tidak benar-benar di jalankan (di investasikan. dalam beberapa hari skema ponzi akan membayarkan profit sesuai janji dengan memanfaatkan investasi dari investor-investor baru. dan saat investor baru tidak ada lagi, maka sang Ponzi akan mati. :D alias gulung tikar
Kesimpulannya adalah!
HYIP bisa benar-benar menghasilkan keuntungan, bagaimanapun sangat berhati-hatilah dalam mengikuti program investasi ini. Ada suatu akhir yang dapat memberi keuntungan tinggi, namun ada akhir lain yang hanya membawa kerugian besar
Bila anda serius ingin masuk ke dunia HYIP, pastikan anda melakukan tugas rumah anda dengan baik. lakukan survey dengan sangat teliti terhadap perusahaan tempat anda akan terlibat. Cari tahu tentang pengoperasian HYIP mereka, dan bagaimana cara mereka membayar profit sesuai janji, sehingga anda tidak akan menyesal.
salam sukses
admin
Category:
bisnis online,
HYIP
Leave a Reply